
Ketua Tim P2M BNN Kota Jakarta Utara, RB. Indira Maharani, S.H., menerima audiensi Suku Dinas Pemuda dan Olahraga (Sudin Pora) Jakarta Utara, Senin (22/01).
Audiensi dalam rangka pelaksanaan kegiatan Kader Inti Pemuda Anti Narkoba (KIPAN) tahun 2024, dilaksanakan di ruang kerja Ketua Tim P2M BNN Kota Jakarta Utara. Dalam kesempatan ini dijelaskan oleh perwakilan Sudin Pora, Julio, selaku Kepala Seksi Kepemudaan terkait kegiatan KIPAN tersebut dan apa saja bentuk kerja sama yang mereka harapkan.
Selain itu juga disampaikan oleh Kepala Seksi Kepemudaan bahwa Pelaksanaan KIPAN sendiri nantinya akan melibatkan pemuda khususnya di wilayah Jakarta Utara dan nantinya mendapatkan pembekalan peningkatan kompetensi dalam hal P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika).
Ketua Tim P2M dalam audiensi ini juga menyampaikan BNN Kota Jakarta Utara dapat berkolaborasi dalam pelaksanaan KIPAN 2024 terkait penyediaan peserta dan narasumber.
Diharpakan setelah adanya audiensi ini ada tindak lanjut kegiatan seperti pengkaderan dari kelompok pemuda yang sudah dilatih tersebut agar kegiatan P4GN di wilayah Jakarta Utara dapat berjalan berkesinambungan.